Breaking News
Join This Site
14 Dubes Eropa Hadiri Peringatan 10 Tahun Tsunami Aceh

14 Dubes Eropa Hadiri Peringatan 10 Tahun Tsunami Aceh


14 Dubes Eropa Hadiri Peringatan 10 Tahun Tsunami Aceh


Foto: Tsunami Aceh. ©AFP Photo

Reporter: Chandra Wicaksana


Tentang Sumedang - 14 Dubes Eropa Hadiri Peringatan 10 Tahun Tsunami Aceh | Sebanyak 14 Duta Besar dari Uni Eropa untuk Indonesia menghadiri puncak peringatan 10 tahun gempa dan tsunami Aceh. Renungan tsunami yang diperingati setiap 26 Desember tersebut dihadiri Wakil Presiden Jusuf Kalla.


"Ada 14 duta besar negara-negara Uni Eropa atau UE yang menghadiri peringatan 10 tahun tsunami Aceh," kata staf komunikasi Uni Eropa Stelita Ladia Marsha di Banda Aceh, Jumat (26/12). Demikian dilansir dari Antara.


Peringatan 10 tahun tsunami dipusatkan di Lapangan Blangpadang, Kota Banda Aceh. Selain belasan duta besar dari negara Eropa, kata dia, peringatan 10 tahun tsunami tersebut juga dihadiri Wakil Duta Besar Uni Eropa untuk Indonesia, Brunei Darussalam, Asean.


"Selain menghadiri peringatan 10 tahun tsunami, Wakil Duta Besar Uni Eropa direncanakan mengunjungi beberapa daerah bekas tsunami guna melihat perkembangannya sekarang ini," kata dia.


Adapun duta besar negara-negara Eropa yang menghadiri peringatan 10 tahun tsunami di antaranya, Jerman, Slovakia, Belgia, Denmark, Inggris, Swedia, Irlandia, Belgia, Irlandia, Turki, dan Norwegia.


Uni Eropa ikut terlibat dalam rehabilitasi dan rekonstruksi Aceh pascatsunami dengan mengucurkan bantuan senilai 2 miliar euro, terdiri 566 juta euro bantuan kemanusiaan dan 1 miliar euro bantuan rekonstruksi jangka panjang.


Bencana gempa skala 9,3 SR disusul tsunami di Samudra Hindia pada 26 Desember 2004 menyebabkan sebagian wilayah Aceh hancur total. Lebih 250 ribu orang meninggal dunia, ratusan ribu lainnya kehilangan tempat tinggal.