Foto: Nia Ramadhani
Tentang Sumedang - Gaya Elegan Dan Glamor Nia Ramadhani Rayakan Pergantian Tahun | Nia Ramadhani memilih untuk menghabiskan malam pergantian tahunnya bersama dengan keluarga besar Bakrie di luar negeri. Yup, istri dari Ardie Bakrie ini bersama dengan suaminya, Mikhaila anaknya, beserta keluarga besarnya memilih untuk terbang ke Amerika Serikat untuk melewatkan hari terakhir di tahun 2015.
Hal tersebut terlihat dari foto-foto yang diunggah oleh Nia dalam akun Instagramnya. Terlihat sejak sepekan yang lalu, Nia sudah menikmati hawa dingin Amerika. Mulai dari salju di Lake Tahoe hingga pertunjukan Michael Jackson di Las Vegas telah ia nikmati ketika berada di sana.
Momen pergantian tahun kali ini benar-benar dimanfaatkan Nia untuk menikmati kebersamaannya dengan keluarga. Itu terlihat dari foto Instagramnya yang dipenuhi dengan foto-foto dirinya bersama dengan sang buah hati, suami, atau saudara-saudaranya. Semua tentang keluarga.
Lantas seperti apa Nia merayakan momen pergantian tahun di sana? Nia merayakannya dengan penuh gaya, elegan, serta glamor. Momen pergantian tahunnya ia rayakan dengan makan malam bersama keluarga besarnya.
Dari beberapa foto yang ia unggah di akun Instagramnya, terlihat Nia dalam gaun hitamnya berpose dengan suami, mertua, dan saudara-saudaranya. Para wanitanya kompak mengenakan busana elegan, gaun dan long coat. Sedangkan para pria memilih mengenakan sweater atau long coat. Cuaca yang dingin membuat mereka memilih mengenakan busana yang mampu menghangatkan tubuh mereka.
Elegan dan glamor, dua kata itu yang tersirat dari penampilan mereka ketika merayakan pergantian tahun. Wajar saja mengingat keluarga Bakrie adalah keluarga pebisnis suskes. Setelah setahun lebih bekerja keras, di akhir tahun mereka menikmati hasil jerih payah mereka.