Foto: HUT PDIP. ©2015 Tentang Sumedang
Reporter: Rudi Hantanto
Tentang Sumedang - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengaku dirinya suka galak dalam memimpin partai. Namun, ada kalanya dia banyak bersenda gurau.
Seperti dalam pidato penutupan Kongres IV PDI Perjuangan di Hotel Inna Grand Bali Beach, Sanur, Sabtu (11/4). Megawati menganggap dirinya sedang ber-stand-up comedy saat menceritakan kembali lelucon yang pernah disampaikan salah satu kader.
"Ini namanya, apa itu, stand-up comedy," kata Megawati disambut tawa seribuan kader yang masih bertahan di acara penutupan.
Dalam stand-up comedy itu, Megawati intinya menceritakan isi percakapan dua orang, satu dari suku Madura dan satu lagi dari Batak.
Kepada orang Batak, kata Megawati, orang Madura membanggakan kesaktian dirinya. "Hati-hati kamu, saya bisa makan besi," cerita Megawati.
"Lalu apa dijawab orang Batak?" tanya Megawati pada hadirin.
Setelah tak ada jawaban keluar, Megawati melanjutkan, "Orang Batak bilang seandainya undang-undang mengizinkan, kamu bisa saya makan."
Lelucon Megawati itu membuat hadirin tertawa riuh. Ketua DPP PDI Perjuangan yang berasal dari Batak, seperti Mindo Sianipar, Sukur Nababan dan Trimedya Panjaitan pun terpingkal dibuatnya. Tak terkecuali para wartawan yang meliput.
"Baru kali ini saya lihat wartawan rileks, biasanya tegang, mikirin apa yang bisa dipelintir," Kata Megawati disambut tawa yang semakin riuh.
"Saya minta bayaran, sudah dibully berapa bulan oleh mass media," sindir Megawati mengawetkan keriuhan.